PABRIK PERTAMA NETA AUTO DI THAILAND MULAI JALANKAN PRODUKSI MASSAL
BANGKOK, 25 Maret 2024 /PRNewswire/ -- Baru-baru ini, NETA membuat perkembangan penting dalam bisnis lokalnya di pasar Thailand. Anak usaha NETA di Thailand telah memperoleh "185 Certificate", sertifikasi dari pemerintah Thailand untuk produksi kendaraan. Dengan sertifikasi ini, NETA mulai melakukan produksi berskala besar di Thai Ecological Smart Factory. Fasilitas produksi ini adalah pabrik EV pertama NETA di luar Tiongkok, serta pabrik EV pertama yang memiliki lokasi strategis di kawasan industri di Bangkok.
Dengan kapasitas produksi tahunan hingga 20.000 unit mobil, pabrik di Thailand ini akan menjadi pusat manufaktur penting yang memproduksi mobil listrik NETA dengan setir kanan. Pabrik ini juga memprioritaskan kegiatan produksi lokal untuk memasok mobilitas yang ramah lingkungan di pasar Thailand dan pasar lain, serta berkontribusi terhadap transformasi energi global.
Di sisi lain, pabrik di Thailand ini menjadi titik awal dalam strategi global NETA. Lewat pabrik ini, NETA akan meningkatkan kapasitas produksi mobil listrik, serta memenuhi pesatnya kebutuhan pasar kendaraan listrik di Thailand dengan menawarkan beragam model inovatif yang dilengkapi teknologi terkini.
Seluruh staf pabrik di Thailand sibuk bekerja dan menangani proses produksi. Di pabrik yang ramah lingkungan di Bangkok ini, pekerja industri merakit NETA V-II. Segera menjalani debutnya di ajang Thailand Motor Show yang akan datang, NETA V-II merupakan model unggulan kedua yang dilansir NETA di pasar Thailand.
Sebagai penggerak industri kendaraan energi baru di Tiongkok, NETA terus menjalankan strategi pengembangan bisnis global dan ekspansi internasional. Jangkauan NETA di pasar luar negeri kini merambah ASEAN, Amerika Selatan, dan Timur Tengah. NETA pun tengah mengeksplorasi pasar-pasar di Eropa, Afrika, dan wilayah lain. Upaya NETA tersebut telah mendapat pengakuan hampir 400.000 pengguna di seluruh dunia. Pada 2023, strategi ekspansi internasional NETA berjalan semakin cepat, bahkan NETA mencatat angka penjualan lebih dari 200.000 unit di pasar luar negeri. Dengan demikian, NETA menempati peringkat pertama di antara produsen kendaraan energi baru setelah mencetak pertumbuhan tahunan hingga 567%. Pada Januari dan Februari 2024, angka penjualan NETA di pasar luar negeri mencapai 4.516 unit sehingga NETA berada di posisi pertama sebagai pengekspor kendaraan energi baru. Pada 2024, NETA berencana memperluas jaringan penjualan global hingga meliputi 60 negara, serta membangun 300 gerai penjualan dan servis di luar negeri.
Produksi berskala besar yang telah dimulai di Thailand Eco-Smart Factory menjadi perkembangan penting bagi NETA. Ekosistem pabrik NETA tidak berhenti di Thailand. NETA tengah membangun dua pabrik di Indonesia dan Malaysia. Ke depan, NETA akan menjangkau seluruh wilayah Asia Tenggara, serta mengembangkan dan meningkatkan sistem pengadaan yang dibangun khusus di wilayah sasaran tersebut. Langkah ini akan meningkatkan dukungan dalam ekspansi global NETA, serta mempercepat aksesibilitas kendaraan listrik berteknologi pintar dan bermutu tinggi di seluruh dunia.
Tentang NETA Auto
NETA Auto, merek milik Hozon New Energy Automobile Co., Ltd. (Hozon), adalah inovator terkemuka di industri kendaran listrik berteknologi pintar. Dengan fokus bertajuk "Tech for all" dan "Make intelligent EVs for all," NETA Auto mengembangkan kendaran listrik bermutu tinggi dan teknologi canggih. Lini produk NETA mencakup model-model populer seperti NETA GT, NETA S, NETA X, NETA AYA (NETA V-II), dan NETA V. NETA Auto bergerak di segmen konsumen umum, serta melansir model-model baru setiap tahun untuk segmen "A0-B". NETA Auto juga mengembangkan "Shanhai Platform", platform mobil berteknologi pintar dan aman, serta merek HOZI Technology, yang memenuhi kebutuhan pengguna dan meningkatkan aksesibilitas teknologi canggih.
SOURCE NETA Auto
Bagikan artikel ini