itel Lansir Logo Baru, Hadirkan Terobosan dalam Layanan "Smart Life" di Pasar-Pasar Berkembang
Merek "smart life" global, itel, membuat lompatan penting dengan melansir logo dan identitas merek terbaru, menjanjikan pendekatan revolusioner dalam "smart life" di pasar-pasar yang belum terjangkau teknologi.
SHENZHEN, Tiongkok, 4 Desember 2023 /PRNewswire/ -- itel, merek smart life terkemuka di dunia yang berkomitmen menyediakan produk elektronik terjangkau dan bermutu tinggi, melansir inisiatif rebranding yang mencakup logo dan identitas merek terbaru. Langkah ini mencerminkan momen penting dalam sejarah itel, memadukan tampilan modern dengan sebuah misi utama, yakni memenuhi kebutuhan segmen pasar yang belum terjangkau teknologi (underserved market).
Sebagai bagian dari komitmen berkelanjutan untuk meningkatkan kualitas hidup konsumen di perekonomian berkembang, itel berkolaborasi dengan DesignStudio, tim desain global yang berbasis di Australia. Lewat kolaborasi ini, DesignStudio merancang logo berjiwa muda, energik, dan visioner. Perubahan dari desain sebelumnya yang mempertahankan bentuk ikonis speech bubble melambangkan dedikasi itel pada komunikasi dan konektivitas.
Nuansa warna magenta cerah kini menghiasi logo terbaru itel, memancarkan kesan positif dan berjiwa muda sekaligus mencerminkan komitmen itel untuk tetap bersikap dinamis di industri teknologi yang cepat berkembang. Sudut yang miring ke depan pada seluruh logo terbaru itel menunjukkan fokus pada masa depan guna memberdayakan dan mendukung komunitas lewat produk dan layanan inovatif.
Berdiri 16 tahun lalu, itel telah berkembang dari merek ponsel menjadi merek "smart life" dengan portofolio komprehensif, menawarkan berbagai ekosistem produk. Portofolio itel kini meliputi ponsel pintar, aksesori, alat perawatan tubuh, dan perangkat rumah tangga. Lewat portofolio ini, itel ingin menyediakan ekosistem yang meningkatkan mutu kehidupan konsumen di pasar-pasar berkembang.
Dengan mempertahankan posisi industri terdepan, itel berada di peringkat No.1 dunia pada kategori ponsel berfitur dasar (feature phone) dan peringkat No.1 dunia pada kategori ponsel pintar di bawah harga $75, menurut data penjualan IDC pada Triwulan II-2023.
"Inovasi tidak hanya berkaitan dengan perubahan, namun berkembang demi memenuhi kebutuhan konsumen yang terus berubah. Maka, rebranding itel membuktikan komitmen kuat dalam menyediakan teknologi pintar yang mudah diakses dan inovatif, serta mampu membantu berbagai orang dan komunitas di pasar-pasar berkembang. Kami tetap berdedikasi pada target awal itel, 'Enjoy Better Life'. Transformasi ini merupakan lompatan ke depan dalam perjalanan tersebut," ujar Bruno Li, General Manager, itel.
Tentang:
itel, merek global, menawarkan produk elektronik terjangkau dan bermutu tinggi. Berkembang dari ponsel hingga menjadi merek "smart life", itel berada di posisi No.1 sebagai merek global pada segmen ponsel di bawah harga $75, dan merek ponsel berfitur dasar (feature phone) terbaik pada 2023.
SOURCE itel
Bagikan artikel ini