Huawei Luncurkan Solusi Digitalisasi Teknologi Medis guna Mempercepat Transformasi Teknologi Pintar dalam Layanan Kesehatan
BARCELONA, Spanyol, 1 Maret 2024 /PRNewswire/ -- Di MWC Barcelona 2024, Huawei resmi meluncurkan Solusi Digitalisasi Teknologi Medis (Medical Technology Digitalization) untuk mendorong pemutakhiran industri layanan kesehatan dengan teknologi digital dan pintar.
David Shi, Vice President, ICT Marketing & Solution Sales, Huawei, berkata, "Agar transformasi teknologi pintar berjalan semakin cepat di industri layanan kesehatan, Huawei, sebagai penyedia TIK, membangun landasan digital yang aman dan berkelanjutan untuk industri layanan kesehatan, serta membantu para pelaku industri beroperasi secara pintar." Menurutnya, bersama mitra-mitra, Huawei mendukung kesuksesan klien.
Ribuan citra medis dapat dibaca dalam hitungan detik, mempercepat pemutakhiran digital & pintar dalam layanan teknologi medis
Solusi digitalisasi teknologi medis mengutamakan patologi dan pencitraan medis. Solusi ini menawarkan tiga daya saing: SmartCache intelligent pre-reading, meningkatkan efisiensi pembacaan citra medis dan bebas dari latensi selama proses data retrieval; algoritma kompresi yang dikembangkan Huawei, menghemat 30% kapasitas penyimpanan data dan 70% ruang kabinet; serta, sinergi jaringan-video yang mendukung diagnosis jarak jauh secara konsisten untuk meningkatkan diagnosis dan pengobatan hierarkis.
Solusi ini telah diterapkan banyak lembaga layanan kesehatan di seluruh dunia. Huawei membantu Rumah Sakit Ruijin membangun departemen patologi digital dan pintar. Sistem ini menghasilkan akses konkuren 1.000+ bagian patologi dalam satu detik. Bahkan, retrieval speed meningkat hingga 80 kali lipat. Huawei juga membantu Dinas Kesehatan Distrik Longgang, Shenzhen, mengembangkan platform pencitraan medis regional. Platform ini mendukung interkoneksi dan membagikan data citra medis dengan 12 rumah sakit. Lebih lagi, platform ini menyediakan akses satu-klik untuk laporan citra medis, serta aspek mutual-recognition untuk pemeriksaan kesehatan antar-rumah sakit.
Integrasi deep scenario-technology dan pemutakhiran tiga solusi secara inovatif
Huawei menjalankan sinergi cloud-network-edge-device untuk mengeksplorasi skenario layanan dan memperbarui tiga solusi penting.
Solusi Smart Ward Solution memanfaatkan Wi-Fi, IoT, dan multi-band convergence pada satu jaringan guna mengumpulkan data dari sekitar 400 terminal, menghasilkan diagnosis dan perawatan bermutu kesehatan.
Solusi Smart Hospital Campus memakai platform digital yang memperingkas subsistem operasional rumah sakit, bahkan mewujudkan layanan pintar untuk seluruh skenario penggunaan dan menyempurnakan operasionalisasi E2E.
Solusi One Hospital, Multiple Branches membangun basis sumber daya cloud-network-edge secara terintegrasi, serta layanan diagnosis dan perawatan dengan kualitas serupa di berbagai kantor cabang rumah sakit yang berbeda.
Hingga kini, Huawei telah melayani lebih dari 500 rumah sakit dan lembaga medis di lebih dari 110 negara dan wilayah.
Informasi lebih lanjut tersedia di https://e.huawei.com/en/industries/healthcare
SOURCE Huawei
Bagikan artikel ini