Evermos Raih Sertifikasi ISO 27001 untuk Keamanan Data
BANDUNG, Indonesia, 14 Desember 2023 /PRNewswire/ -- Evermos dengan bangga mengumumkan pencapaian terbarunya, meraih sertifikasi ISO 27001 untuk Sistem Manajemen Keamanan Informasi (ISMS). Penghargaan ini mengokohkan komitmen Evermos untuk memberikan standar keamanan tertinggi di seluruh platform dan layanannya, termasuk yang disediakan oleh unit bisnisnya, Everpro.
Reza Herdaning, Cyber Security Manager Evermos menyatakan, "Keamanan data menjadi hal yang tidak bisa dikompromikan di era digital. Melalui ISO 27001, kami memastikan bahwa sistem manajemen keamanan informasi Evermos sejalan dengan standar global, sekaligus menunjukkan integritas kami dalam menjaga kerahasiaan data pengguna."
"Pengguna Evermos memiliki tingkat literasi digital yang beragam. Banyak di antara mereka yang merupakan ibu rumah tangga dan underserved communities. Kami ingin siapa pun penggunanya, mereka dapat merasa aman saat berinteraksi di platform Evermos," terang Iqbal Muslimin, Co-founder dan Chief of Sustainability Evermos. "Selain itu, penerapan keamanan data merupakan upaya yang signifikan dalam kerangka ESG (Environmental, Social, and Governance) sebagai bagian dari komitmen perusahaan terhadap keberlanjutan."
Meskipun pada umumnya waktu yang diperlukan untuk memperoleh sertifikasi ISO 27001 adalah enam bulan, Evermos berhasil mencapainya hanya dalam empat bulan, mulai dari tahap perencanaan awal, hingga proses audit oleh badan sertifikasi nasional.
ISO 27001 menetapkan tiga prinsip kunci dalam pengelolaan Sistem Manajemen Keamanan Informasi (ISMS), yaitu:
- Kerahasiaan: Hanya orang yang berwenang memiliki hak untuk mengakses informasi.
- Integritas: Hanya orang yang berwenang dapat mengubah informasi.
- Ketersediaan: Informasi harus dapat diakses oleh pihak yang berwenang kapan pun diperlukan.
Mengacu pada prinsip-prinsip tersebut, terdapat sejumlah aspek kunci dalam kontrol keamanan sistem informasi yang ditekankan ISO 27001. Evermos melibatkan tim lintas fungsional di seluruh jajaran perusahaan untuk menerapkan fungsi kontrol ini untuk memperoleh hasil yang holistik, yang meliputi:
- Kontrol Fisik: Memastikan keamanan fisik aset informasi.
- Kontrol Organisasi: Membentuk proses dan kebijakan organisasi untuk mengelola keamanan informasi.
- Kontrol Personal: Mengimplementasikan langkah-langkah untuk memastikan karyawan memahami dan mematuhi kebijakan keamanan.
- Kontrol Teknologi: Menerapkan sistem teknologi untuk melindungi aset informasi.
Prestasi ini menempatkan Evermos sebagai platform digital terpercaya, serta menunjukkan sikap proaktif perusahaan dalam menjaga informasi di lanskap digital yang terus berkembang.
Tentang Evermos:
Evermos adalah platform connected commerce yang memberdayakan brand lokal dan underserved communities dengan menyediakan jaringan distribusi dan layanan commerce yang berfokus pada produk-produk terkurasi sesuai prinsip syariah. Evermos adalah one-stop platform yang menyediakan brand lokal dengan layanan yang mendukung perniagaan secara komprehensif dan jaringan reseller. Dilengkapi dengan berbagai pelatihan untuk mendukung kesuksesan semua reseller terlepas dari gender, latar belakang pendidikan, lokasi geografis, atau tingkat pendapatan mereka.
Didirikan di bulan November 2018, Evermos telah membangun jaringan connected commerce berbasis reseller terbesar di Indonesia dengan lebih dari 165,000 penjual aktif di seluruh Indonesia dan 1,600 mitra UMKM. Hingga saat ini Evermos telah mendapatkan berbagai penghargaan industri seperti penghargaan Forbes Asia 100 to Watch di kawasan Asia Pasifik, penghargaan UN Women 2022 Indonesian Women Empowerment Principles (WEPs) dan menjadi anggota jaringan global Endeavor Entrepreneur. Evermos juga merupakan anggota World Economic Forum's Global Innovators Community, sebuah grup khusus undangan dari perusahaan start-up dan peningkatan skala paling menjanjikan di dunia yang berada di garis depan inovasi teknologi dan model bisnis etis.
SOURCE Evermos
Bagikan artikel ini