CGTN: Melayani rakyat: Langkah CPPCC meningkatkan demokrasi konsultatif
BEIJING, 6 Maret 2024 /PRNewswire/ -- Sebagai dokter senior di Anhui Provincial Hospital, Liu Lianxin telah memperjuangkan sistem layanan kedokteran dan kesehatan yang lebih baik di Tiongkok. Liu, juga anggota Komite Nasional Sidang Permusyawaratan Politik (National Committee of the Chinese People's Political Consultative Conference/CPPCC), mengajukan usulan tentang penyesuaian biaya layanan medis pada tahun lalu.
Isu yang diperjuangkan Liu mendapat perhatian dari pihak otoritas. Maka, semakin banyak kebijakan yang diluncurkan untuk mengatasi sejumlah isu, seperti perawatan medis yang berlebihan dan mahalnya biaya. Mekanisme penyesuaian dinamis pada biaya layanan medis juga telah diterapkan di seluruh wilayah tingkat provinsi di seluruh Tiongkok. Bahkan, harga layanan medis kini diawasi dan dikelola pemerintah.
Melayani rakyat
Komite Nasional CPPCC, badan musyawarah politik tertinggi di Tiongkok, menjunjung filosofi pembangunan yang memprioritaskan rakyat, serta turut melindungi dan meningkatkan mata pencaharian rakyat, seperti dijelaskan Wang Huning, Ketua Komite Nasional CPPCC, Senin lalu.
Hal ini dibahas Wang Huning ketika menyampaikan laporan kerja di rapat pembuka Komite Nasional CPPCC Ke-14 di Beijing.
Komite Nasional CPPCC telah berkomitmen melayani rakyat, dan para anggota CPPCC benar-benar melayani publik, seperti disampaikan Wang.
Riset mendalam juga dilakukan di berbagai bidang yang menyangkut kepentingan rakyat, seperti ekspansi sumber daya medis yang bermutu, lapangan kerja dan pendidikan, menurut Wang.
Laporan kerja ini memaparkan tugas-tugas penting Komite Nasional CPPCC pada 2024, seperti tetap berada pada garis terdepan untuk mempelajari aspirasi dan tuntutan rakyat, serta kendala yang dialami dalam implementasi kebijakan.
Sejumlah usulan yang dimasukkan dalam kebijakan
Selama satu tahun terakhir, para anggota CPPCC aktif mengajukan sejumlah usulan, dan sebagian besar isu yang dikemukakan telah dimasukkan dalam kebijakan di Tiongkok.
Sebanyak 5.621 usulan telah diajukan. Dari 4.791 yang telah didaftarkan, 99,9% telah ditangani, menurut Wang.
Pembangunan ekonomi merupakan salah satu aspek yang menjadi perhatian para anggota CPPCC. Lebih dari 2.200 usulan telah diajukan untuk membangun sistem ekonomi pasar sosialis tingkat tinggi, serta mendorong kebijakan pintu terbuka pada jenjang yang lebih tinggi pada tahun lalu.
Usulan tentang percepatan pembangunan perusahaan kelas dunia, serta optimalisasi distribusi dan penyesuaian struktural permodalan milik negara juga dimasukkan dalam rencana aksi untuk memperluas reformasi dan pemutakhiran BUMN.
Di sisi lain, usulan seputar optimalisasi iklim usaha bagi usaha kecil dan menengah, serta arahan bagi perusahaan swasta untuk memperkuat perkembangan bisnis turut tecermin dalam arahan tentang peningkatan pertumbuhan ekonomi swasta.
CPPCC ingin meningkatkan efektivitas pengawasan demokrasi, serta mempraktikkan demokrasi rakyat dalam seluruh proses sekaligus mendukung pengambilan keputusan sains dan demokrasi, seperti dibahas Wang, Senin lalu.
SOURCE CGTN
Bagikan artikel ini